SEMUA KARENA YESUS

Semua hanya karena PERCAYA kepada Yesus Yang diutus Allah Bapa

The Paleo Recipe Book

TUHAN AKAN MEMBERIKAN PERLINDUNGAN KEPADA MU


Mazmur 91:3
Sungguh, Dialah yang akan melepaskan engkau dari jerat penangkap burung, dari penyakit sampar yang busuk.

Hari ini, kita sering mendengar ada virus baru yang ditemukan yang belum pernah terdengar pada  generasi yang lalu. Dunia belum menemukan obat virus-virus ini dan banyak orang takut diserang oleh virus ini. Tapi sebagai orang percaya, kita bukan dari dunia, meskipun kita di dunia. (Yohanes 17:15-16) Jadi perlindungan kita bukan dari dunia, tetapi  dari Tuhan. Dan ketika kita berkata kepada Tuhan, "Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku, Allahku, yang kupercayai."  (Mazmur 91:2) maka yang terjadi adalah bukan “mungkin”, tapi “pasti” Dia akan menyelamatkan kita  dari jerat dari virus dan dari wabah penyakit sampar.

Beberapa waktu yang lalu di gereja kami ada yang bersaksi bahwa Tuhan melindungi mereka, dimana kedua anak mereka mengalami penyakit mulut dan kuku wabah Penyakit Mulut dan Kuku (HFMD), yang diklaim harapan hidupnya sangat tipis.

Ketika putri mereka yang empat tahun mulai muntah dan demam, ibunya membawa ke dokter keluarga mereka, yang menemukan borok di mulut dan titik-titik merah kecil di tangan dan kakinya - gejala HFMD tersebut. Tentu, dokter memberi resep obat untuknya. Tapi ketika Kembali kerumah, gadis kecil itu terus muntah sepanjang hari, termasuk memuntahkan obat yang dia minum. demam nya tidak turun. Akhirnya mereka tidak mampu melakukan apa-apa untuk putri mereka, kemudia mereka mulai  berdoa, mereka mulai memperkatakan bahwa Yesus adalah penyembuh mereka, dan pada hari perjamuan mereka mengambil Perjamuan Kudus dengan kedua anak mereka, apa yang terjadi?  Malam itu juga suhu tubuh putri mereka menjadi normal dan muntah-muntahnya akhirnya mereda. Mereka terus percaya dan menempatkan  Tuhan sebagai perlindungan dan benteng. Dalam waktu dua hari kemudian anak-anak mereka telah bebas dari penyakit itu.

Saudara, engkau tidak perlu takut terhadap penyakit yang mematikan yang mungkin telah merenggut nyawa orang lain. engkau tidak perlu takut bahwa engkau atau anak mu mungkin menjadi korban dari serangan penyakit sampar. Ingatlah! Ketika engkau percaya dan menempatkan Tuhan sebagai perlindungan dan benteng hidup mu, maka pasti Dia akan melindungi engkau dan keluarga mu dari jerat penyakit sampar, seperti flu burung, dan dari semua penyakit menular yang berbahaya!

0 Komentar untuk "TUHAN AKAN MEMBERIKAN PERLINDUNGAN KEPADA MU "

 
Copyright © 2014 SEMUA KARENA YESUS - All Rights Reserved
Template By Catatan Info